Skip to main content

Posts

Showing posts from March, 2019

Tantangan hari ke-4 Game Level #1 Bunda Sayang

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh,  Masya Allah, hari ini terasa melelahkan sekaligus bahagia karena acara wisuda akbar dan seminar tallent mapping yang diaelenggarkan oleh Institut Ibu Profesional Batam telah selesai..  Sejak pagi, saya bersamq anak dan suami bersiap untuk mengikuti seminar, neskipun ada drama rewel dipagi hari karena Mbak Kiyya masih ngantuk namun sudah harus berqngkat ke tempat acara..  Karena saya bertugas menjadi koordinator sie. Acara maka sejak awal hingga selesai saya harus standby dan memastikan acara berjalan dengan lancar, setelah sebelumnya kemarin kami melaksanakan gladi resik sejak sore hingga malam..  Komunikasi produktif hari ini, saya lakukan dengan suqmi saya, karena sudah jauh hari saya info ke suami tentang acara ini.. Saya pun meminta ijin dan kesediaan suami saya untuk fokus menjaga anak saya saat acara sedang berlangsung ..  Komunikasi produktif yang saya lakukan kepada suami adalah : “Sayang, minta tolong temanin

Tantangan hari ke-3 Game Level #1 "Komunikasi Produktif"

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh, Hay hay buk ibuk, apa kabar sabtu ceria ini? Kalau hari sabtu mamak dan mbak Kiyya begitu bahagia, karena sore hari nanti akan menjemput Pak suami yang tiba di batam.. Alhamdulillah, 2 hari ini berjalan lancar Komprod bersama partner kecil mami, dan hari ini komprodnya mami berjudul “Masak yang manis-manis yuk nak..” Meskipun masih berumur 2 tahun 8 bulan, saya selalu mengajak serta anak saya dalam aktifitas domestik seperti memasak, memetik sayur, mencuci ikan atau ayam untuk dimasak, berkebun dan sebagainya. Jadi kali ini, mamak akan mengarahkan dia step memasak agar-agar untuk papi kesayangan, dengan kaidah komprod di bunda sayang.. “Sayang sini, mami punya ager-ager nih yuk bantu masak yuk..” “(Semangat mendekati mami)” “Sekarang masukan gula 4 sendok ya !” “(Memegang sendok dan memasukan ke kedalam wadah, agak tumpah sedikit)” “Pelan-pelan ya nak” (mamak mengendalikan emosi) “(Dengan hati-hati) Mbak Kiyya menuangkan kemba

Tantangan Hari ke-2 Game level #1 Bunda Sayang "Komukasi Produktif"

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh , Memasuki hari#2 tantangan game level #1 di Bunda Sayang, setelah hari pertama komunikasi yang saya lakukan dengan Partner kecil saya Alhamdulillah berhasil, sampai di hari ke dua ini, Mbak Kiyya masih permisi dan berpindah tempat saat ingin buang Angin .. Mamak akan observasi dan senantiasa mengingatkan Mbak Kiyya kalau misalnya lupa. Well, tantangan ke-2 ini sebelumnya sudah pernah saya diskusikan dengan Mbak Kiyya, namun terkadang masih belum pada tahap kebiasaan jadi masih on off ,, Baiklah, mamak keluarkan jurus Bunda Sayang dengan harapan Mbak Kiyya bisa lebih baik. Judul komunikasi produktif di hari ke-2 ini adalah : “Siapa yang Shalatnya rapi dan tenang, Allah beri Pahala dan akan Masuk Surga ... “  Sejak usia 1 tahun kurang, saya selalu mengajak serta putri kecil saya berkegiatan di Mesjid, untuk ikut kajian maupun ibadah, karena memang keadaan dan kemauan saya untuk tidak ingin meninggalkan anak saya, dan turut serta meng

Game Level #1 "Komunikasi Produktif"

Bismillahirrahmanirrahim,  Assalamu'alaikum warahmatullahi Wabarakatuh, Masya Allah setelah sekian purnama, akhirnya bersua kembali di blog kesayangan yang menemani saya sejak sebelum menikah dan Alhamdulillah diriku masih ingat password blog nya .. hehe Baiklah, apa kabar emak-emak semuanya ? Semoga selalu dalam lindungan Allah SWT ya, Aamiin.. Hari ini adalah hari perdana saya mengikuti tantangan game level #1 di Bunda Sayang. Wah, saya begitu excited dan semangat menyambut tantangan baru yang nantinya bakal saya praktekin langsung sama partner kecil shalihah saya, yap.. dialah Kiyya Almahyra Wongkar yang dalam 24 jam hidup saya sehari-hari selalu bersama dia. Saya memilih partner kecil saya di tantangan kali ini karena memang Suami saya sedang berada di luar kota dan lebih efektif jika saya bisa mempraktekkan langsung ilmu "Komunikasi Produktif" ini dengan Anak saya.  Kiyya Almahyra Wongkar, kini berumur 2 tahun 8 bulan, gadis kecil yang selalu